
Anggota komite eksekutif (Exco) PSSI Djamal Aziz menegaskan,
induk organisasi sepakbola nasional itu tidak bersikap eksklusif, dan
bisa diajak duduk bersama meningkatkan prestasi.
Hal itu ditegaskan Djamal dalam diskusi sepakbola bertajuk
'Implikasi Konflik Menpora Vs PSSI terhadap sepakbola di Jateng' di
Gedung Pers Semarang kemarin. Sebelumnya, PSSI dinilai bersikap eksklusif, serta tak mau bekerja sama dengan kementerian pemuda dan olahraga...